Pagatan (MAN Tanbu) – Regu putra Madrasah Aliyah Negeri Tanah Bumbu (MAN Tanbu) berhasil meraih juara 3 dalam lomba gerak jalan yang diselenggarakan Pengurus PGRI Cabang Kusan Hilir.
Pengumuman lomba ini dibacakan seusai upacara peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan dilanjutkan dengan pembagian hadiah, Kamis (17/08/23) di halaman Kantor Kecamatan Kusan Hilir.
Hadiah lomba berupa piala, sertifikat, dan uang pembinaan diberikan secara langsung oleh Camat Kusan Hilir.
Sebelumnya, MAN Tanbu telah mengirim sebanyak 4 regu gerak jalan, yang terdiri dari 2 regu putra dan 2 regu putri. Regu putra dengan nomor dada 74 berhasil meraih juara tiga dengan jumlah skor sebanyak 645. Regu ini dipimpin oleh Mulki Jayadi, siswa dari kelas XII Agama.
Agus Riyadi, S.Ag., salah seorang guru MAN Tanbu memberikan apresiasi atas prestasi yang telah diraih oleh para siswa. “Selamat kepada MAN Tanah Bumbu yang berhasil meraih juara 3 dalam Lomba Gerak Jalan dalam rangka memperingati Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-78. Mudah-mudahan ke depannya lebih sukses lagi,” ungkapnya.
Mulki Jayadi, komandan regu gerak jalan putra peraih juara, mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi yang berhasil diraih. “Alhamdulillah kami dari tim gerak jalan MAN Tanah Bumbu berhasil meraih juara 3 dalam Lomba Gerak Jalan yang diselenggarakan oleh PGRI Kusan Hilir. Terima kasih kepada pelatih serta rekan-rekan satu tim. Semoga di lain kesempatan bisa meraih juara yang lebih baik lagi,” ungkapnya.
Penulis : Rach
Foto : Yahdi
Editor / Redaktur : yanti
Berita ini telah diterbitkan di website Kanwil Kemenag Kalsel: https://kalsel.kemenag.go.id/berita/582248/MAN-Tanbu-Raih-Juara-3-Lomba-Gerak-Jalan-Memperingati-Hari-Kemerdekaan