
Pagatan (MAN Tanbu) – Pelaksanaan try out Ujian Seleksi Kompetensi Akademik Pendidikan Profesi Guru (USKA PPG) yang berlokasi di Madrasah Aliyah Negeri Tanah Bumbu (MAN Tanbu) berlangsung lancar, Jumat (24/03/23) di ruang kelas XII IPA.
Setidaknya ada 12 peserta yang mengikuti kegiatan ini. Semua peserta berhasil mengerjakan soal-soal dengan sempurna.
Kegiatan USKA PPG ini dijadwalkan selama dua hari yaitu tanggal 25 dan 26 Maret 2023. Setiap harinya akan dibagi ke dalam tiga sesi dengan durasi pengerjaan 120 menit.
Untuk mengantisipasi perangkat yang kurang memadai, panitia meminta kepada seluruh peserta untuk membawa laptop masing-masing. Sehingga kegiatan inti pada keesokan harinya bisa berjalan dengan baik.
Proktor Muhammad Syarif, S.Pd.I., menuturkan berlangsungnya kegiatan try out ini. “Hari ini sebanyak 12 peserta mengikuti try out USKA PPG. Peserta berasal dari berbagai madrasah di Tanah Bumbu. Semuanya bisa menyelesaikan soal dengan baik,” tuturnya.
Syarif juga mengungkapkan harapannya untuk kegiatan inti seleksi ini. “Semoga besok bisa berjalan dengan baik. Tidak ada kendala apapun, baik dari peserta, perangkat yang ada, maupun jaringan internet,” imbuhnya.
Muhammad Abrar, S.Pd. salah satu peserta try out menuturkan harapannya setelah mengikuti kegiatan ini. “Dengan mencoba soal-soal pada hari ini, saya harus lebih banyak lagi belajar. Dan semoga besok bisa mengerjakan soal-soal dengan baik,” harapnya.
Penulis : Rach
Foto : Rach
Editor / Redaktur : yanti
Berita ini telah diterbitkan di website Kanwil Kemenag Kalsel:https://kalsel.kemenag.go.id/berita/577188/Try-Out-USKA-PPG-di-MAN-Tanah-