Kamad MAN Tanah Bumbu Pinta Pendomani SOP dalam Pelaksanaan AM 2023

Pagatan (MAN Tanbu) – Jelang pelaksanaan Asesmen Madrasah Tahun 2023, Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Tanah Bumbu (Tanbu) Dra. Hj. Hikmah meminta kepada seluruh pihak untuk memedomani Standar Operasional Penyelenggaraan (SOP) Asesmen Madrasah (AM). Hal ini disampaikan dalam rapat koordinasi yang dilaksanakan di ruang Laboratorium IPA, Kamis (02/03/23).

Hj. Hikmah menuturkan pentingnya memperhatikan SOP dalam pelaksanakaan penilaian. “Dalam melaksanakan Asesmen Madrasah tahun ini, kita harus mengikuti SOP yang telah diterbitkan oleh Ditjen Pendidikan Madrasah Kemenag Pusat agar segala sesuatunya bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

Sumadiyana, S.Pd. Wakamad Bidang Kurikulum menuturkan jadwal pelaksanaan asesmen. “Berdasarkan rapat yang telah kami laksanakan hari ini, telah disepakati bersama bahwa pelaksanaan Asesmen dimulai tanggal 13 Maret mendatang,” tuturnya.

Lebih lanjut, Sumadiyana juga menjabarkan teknik serta jenis soal yang diujikan dalam asesmen. “Penilaian akan dilaksanakan secara online menggunakan google form. Setidaknya ada tiga bentuk soal yang diujikan, yang pertama pilihan ganda, yang kedua pernyataan benar dan salah, dan yang ketiga mencocokkan jawaban,” imbuhnya.

Di akhir arahnnya, Sumadiyana menuturkan fleksibilitas ketentuan pembuatan soal. Ketentuan pembuatan soal tadi tidak harus kaku seperti itu. Bapak ibu guru bisa menyesuaikan dengan kebutuhan mata pelajaran masing-masing, selagi tidak menyalahi standar,” pungkasnya.

 

Penulis : Rach
Foto : Rach
Editor / Redaktur : yanti

Berita ini telah diterbitkan di website Kanwil Kemenag Kalsel: https://kalsel.kemenag.go.id/berita/575970/Kamad-MAN-Tanah-Bumbu-Pinta-Pe

Berita Terkait

Pagatan (MAN Tanbu) – Berkas Evaluasi Diri Madrasah (EDM), Rencana Kerja Tahunan Madrasah (RKTM) serta Rencana Kegiatan dan Anggaran Madrasah (RKAM) memasuki tahap pengesahan. Penandatanganan

Batulicin (MAN Tanbu) – Anggota pramuka pangkalan Madrasah Aliyah Negeri Tanah Bumbu (MAN Tanbu) berkolaborasi dengan ratusan anggota pramuka lain dalam launching pemasangan 5.000 bendera

Lilik Yulianti, M.Pd

KEPALA MADRASAH

Berita Madrasah

Video Madrasah

Siswa MAN Tanbu Raih Juara pada POPDA, Madrasah Berikan Apresiasi

AM Hari Pertama di MAN Tanbu Berlangsung Lancar