
Pagatan (MAN Tanbu) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Tanah Bumbu (Tanbu) meluncurkan lima aplikasi berbasis android guna mempermudah akses informasi terkait madrasah, Rabu (23/11/22) di ruang tata usaha madrasah.
Kelima aplikasi yang diluncurkan yaitu: Aplikasi MAN Tanah Bumbu diperuntukkan mengakses informasi madrasah secara umum, Aplikasi SIMPEG MAN Tanah Bumbu dan TU MAN Tanah Bumbu untuk mengakses informasi terkait kepegawaian. Sedangkan aplikasi TU dan ADM MAN Tanah Bumbu untuk mempermudah pengarsipan administrasi para guru.
Kepala Tata Usaha (Ka. TU) MAN Tanbu Fahdiy Arisandy, S.Pd.I selaku promotor program ini menuturkan keuntungan dari peluncuran aplikasi-aplikasi ini adalah kemudahan akses informasi. “Aplikasi ini kita luncurkan guna mempermudah akses semua pihak yang memerlukan informasi mengenai madrasah,” tuturnya.
Menurut Fahdiy, aplikasi android lebih mudah diakses dari pada melalui website. “Aplikasi android itu lebih sederhanas. Kita hanya perlu mengunduh sekali, dan langsung bisa mengaksesnya dengan cepat. Sedangkan website perlu mencari dan mengetikan di mesin pencarian,” imbuhnya.
Fahdiy berharap pembelajaan siswa nantinya bisa beralih ke e-learning melalui aplikasi android. “Harapannya ke depan, pembelajaran siswa bisa dilakukan secara online melalui e-learning yang disajikan dalam sebuah aplikasi android, sehingga siswa lebih bisa mengoptimalkan penggunaan gadget yang mereka punya,” pungkasnya.
Nanik Zunaisih, S.Si, salah seorang guru merasa lebih mudah dalam mengarsipkan administrasi. “Aplikasi ini sangat memudahkan kami untuk mengarsipkan berkas, sehingga lebih efisien waktu.” ungkapnya. (Rep/Ft: Rach)
Berita ini telah terbit di website resmi Kementerian Agama Kanwil Kalimantan Selatan dengan judul: Kanwil Kemenag Kalsel – MAN Tanah Bumbu Luncurkan Lima Aplikasi Android